Close

Harga Grosir

Fitur harga grosir memungkinkan menentukan harga jual sesuai jumlah barang.

Pada Data Barang
Masuk menu data barang lewat Data > Nama Barang. Pilih barang yang akan diberi harga grosir lalu klik EDIT.

Klik tombol [G] bila ingin menambahkan harga grosir pada barang tersebut. Bila tombol [G] tidak muncul berarti harga grosir belum diaktifkan. Untuk mengaktifkannya bisa dibaca di link ini.

Isi harga grosir menurut jumlah pembelian sesuai dengan yang Anda inginkan. Setelah selesai klik OK.
Stckbil menyediakan hingga 4 harga grosir. Anda tidak perlu mengisi keempat-empatnya. Bisa 1, 2 atau 3 saja.
Contohnya seperti berikut

Jumlah barang terbanyak di harga grosir terendah diisi sebanyak-banyaknya, Hal ini untuk menghindari kejadian bila penjualan dengan jumlah di atas jumlah terbanyak, harga akan kembali ke harga jual biasa (bukan harga grosir). Sebagai contoh di atas, diisi 1000. Bila penjualan dengan jumlah 1001, harga akan kembali seperti harga jual biasa.

Setelah selesai pengisian harga grosir, saat penjualan harga akan berubah otomatis sesuai dengan jumlah barangnya.

Semoga berguna, trims…

Kontak Kami